SASARAN PENCAPAIAN

Secara periodik pencapaian sasaran Fisipol Universitas Muhammadiyah Mataram diuraikan sebagai berikut:

Jangka Pendek ( Tahun 2018-2020).

  1. Mengembangkan Pelayanan akademik dan keuangan berbasis IT.
  2. Dosen sudah melakukan penelitian dan pengabdian pada masyarakat minimal 85%.
  3. 80% dosen telah menerapkan model pembelajaran berbasis IT.
  4. Dosen telah mempublikasikan karya ilmiahnya[HA2]  dalam Jurnal ilmiah ber-ISSN, Jurnal Terakreditasi, dan Jurnal Internasional.
  5. Dosen telah melakukan penelitian bersama mahasiswa baik tingkat lokal maupun nasional.
  6. Kualitas proses belajar mengajar sangat baik sehingga mampu melahirkan lulusan sarjana dengan prestasi akdemik di atas rata-rata IPK (3.50) disamping itu memiliki kemampuan soft skill 80%-85%.
  7. Melengkapi sarana dan prasarana seperti fasilitas ruang dosen, fasilitas ruang ujian, fasilitas ruang kelas.
  8. Program studi dilingkungan Fisipol telah terakreditasi A.
  9. Mengirim 3 orang dosen untuk mengikuti studi lanjut ke S3 (Doktor).
  10. Audit Mutu Akademik Internal (AMI) secara periodik oleh UKMF dan LPMI.
  11. Membangun dan mengembangkan kerjasama dalam negeri dan luar negeri secara efektif, produktif, dan berkelanjutan

Jangka menengah ( Tahun 2021-2024).

  1. Pengembangan dan meningkatkan kerjasama dalam negeri dan luar negeri secara efektif, produktif, dan berkelanjutan (Program Native Speaker).
  2. Dosen telah melakukan penelitian bersama mahasiswa minimal 95%
  3. Dosen telah menerapkan model pembelajaran berorientasi KKNI dan berbasis IT.
  4. Layanan informasi terhubung secara on line (WAN)
  5. Dosen bergelar doktor (S3) 50%
  6. Mahasiswa telah memiliki sarana UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) olah raga dan seni yang relatif memadai dan proporsional.
  7. Kerjasama dengan user menghasilkan pengembangan SDM dan peluang kerja yang lebih banyak.
  8. Dosen telah melakukan publikasi ilmiah pada Jurnal Nasional Terakreditasi dan Jurnal Internasional (Scopus).
  9. Audit internal dan eksternal dilakukan secara berkala dan bermutu  oleh UKMF dan LPMI.
  10. Tindak lanjut Audit Mutu Akademik Internal (AMI) secara periodik.
  11. Semua dosen tetap telah memiliki jabatan akademik atau jabatan fungsional lektor.
  12. Kecukupan ruang kelas terpenuhi, dengan membangun kantor dekanat, dan ruangan kuliah dengan membangun lantai 3.
  13. mengirim 2 orang dosen untuk mengikuti studi lanjut ke S3 (Doktor).
  14. Kualitas proses akademik (proses belajar mengajar) dan pelayanan sistem akademik, administrasi dan keuangan sudah menerapkan teknologi yang berbasis TI (Teknologi Informasi), terjadi sinkronisasi antara data SIAKAD dengan data PDPT.

Jangka Panjang ( 2025- 2028 )

  1. Optimalisasi kerjasama dalam dan luar negeri secara efektif, produktif, dan berkelanjutan (program double degree, student movement, dan student exchange.
  2. Masing-masing prodi sudah memiliki doktor minimal 20% / prodi.
  3. Adanya produk penelitian yang dipatenkan.
  4. Adanya beberapa orang dosen yang mencapai gelar Guru Besar (Profesor).
  5. Sistem akademik sudah menggunakan digitalisasi dengan jaringan WAN dan teknologi telekonferensi.
  6. Kurikulum sudah menyesuaikan dengan tingkat kebutuhan nasional maupun internasional.
  7. Pengelolaan lembaga sesuai standar mutu internasional (ISO 2001).
  8. Memiliki out put lulusan yang diterima di dunia kerja dengan rata-rata waktu tunggu 6 bulan.
  9. Penelitian mahasiswa dan dosen sudah berjalan lancar dan semarak.
  10. Ada hasil karya penelitian atau pegabdian masyarakat yang dipatenkan.
  11. Tindak lanjut Audit Mutu Akademik Internal (AMI) secara periodik.